Paket Telkomsel yang dibanderol dengan harga miring kembali hadir. Lewat promo Surprise Deal, operator tersebut menawarkan paket data yang dijual lebih terjangkau dari biasanya.
Melihat informasi dari situs resmi Telkomsel, Rabu (6/11/2019), promo ini digelar mulai 6 hingga 7 November 2019. Ada beberapa paket yang ditawarkan Telkomsel dalam promo ini.
Harga paket Telkomsel paling murah dijual dengan harga Rp 60 ribu untuk kuota 8GB. Sementara paket dengan kuota 20GB dapat dibeli dengan harga Rp 125 ribu.
Ada pula paket yang dibanderol dengan harga Rp 130 ribu untuk kuota 30GB dan Rp 170 ribu dengan kuota 50GB. Kuota paling besar 75GB dibanderol Rp 230 ribu.
Seluruh paket Telkomsel itu memiliki masa berlaku 30 hari. Pengguna yang tertarik dapat mengaktifkan paket tersebut dengan mengakses MyTelkomsel atau membelinya melalui LinkAja.
Telkomsel memastikan paket ini berlaku untuk seluruh pelanggan prabayar (Simpati, Kartu AS, Loop) dan pascabayar (KartuHalo).
Namun perlu diingat, penawaran diberikan berbeda-beda pada tiap pelanggan tergantung pemakaian bulan sebelumnya.
Sebagai tambahan, pengguna juga tidak melakukan pembelian melalui panggilan UMB. Karenanya, opsi pembelian promo paket Telkomsel ini hanya dapat dilakukan di kanal yang sudah disebutkan di atas.
Telkomsel Rilis by.U, Layanan Prabayar Digital Perdana di Indonesia
Sebelumnya, Telkomsel baru saja mengumumkan produk baru yang ditujukan khusus gen z yang dikenal tech savvy. Produk yang diberi nama by.U ini diklaim sebagai layanan telekomunikasi prabayar digital pertama di Indonesia.
"Telkomsel saat ini tengah bertransformasi menjadi telco digital company dan hal itu ditunjukkan dengan produk ini. Produk ini hadir untuk menjawab kebutuhan generasi z," ujar Direktur Utama Telkomsel, Emma Sri Martini saat peluncuran by.U di Jakarta, Kamis (10/10/2019).
Emma menuturkan, produk ini menjawab kebutuhan generasi z yang dikenal ingin bebas mengatur sendiri kebutuhannya. Karenanya, seluruh layanan by.U ditentukan langsung oleh pengguna, mulai dari nomor hingga paket internet.
Memberikan Kebebasan
"Saat ini, sebuah produk biasanya ditentukan langsung oleh operator. Namun, by.U memberikan kebebasan bagi penggunanya untuk memilih produk yang diinginkan sesuai kebutuhannya atau customer driven," tuturnya menjelaskan.
Dia pun mengibaratkan layanan by.U mirip dengan pizza. Jadi, pengguna dapat memesan sebuah pizza dengan menentukan adonannya dan menambahkan beragam topping yang sesuai keinginan.
"Topping ini sama dengan layanan add-on yang dapat dibeli dan disesuaikan keinginan pengguna. Jadi, mereka dapat memilih dan menambahkan kuota untuk layanan, seperti YouTube atau Maxstream misalnya," ujarnya lebih lanjut.